Sabtu, 05 Mei 2012

DESA SERDANG WETAN


(kantor Kepala Desa Serdang Wetan)


       
        Di Tangerang terdapat banyak desa yaitu sekitar 274 desa dari berbagai kabupaten,dan desa Serdang Wetan merupakan salah satu dari desa di Tangerang.Desa Serdang Wetan berada di kecamatan Legok,Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten,dan desa Serdang Wetan berada di jalan Raya Curug- Tigaraksa.
        Secara geografis dan batas wilayah ,Desa Serdang Wetan, berada di Sebelah Selatan Kabupten Tangerang dengan luas 402.418 Ha, yang terdiri dari 6 RW ( Rukun Warga ) dengan 22 RT ( Rukun Tetangga secara Administratif Wilayah Desa Serdang Wetan masuk dalam Kecamatan Legok Kabupaten Tangerang Provinsi Banten.
          Desa Serdang Wetan terdiri dari daerah pemukiman padat penduduk, sejumlah industri dan beberapa Per umahan, Desa Serdang Wetan juga dilintasi oleh jalur Transportasi darat yaitu Jalan Raya OTONOM Kabupaten Tangerang – Provinsi Banten. Jarak Desa Serdang Wetan dengan Ibu Kota Tangerang sekitar 18 Km yang dihubungkan oleh Jalan Provinsi / Kabupaten dengan batas – batas wilyah sebagai berikut :

     Ø  Sebelah Utara, berbatasan dengan           : Desa Curug Kulon,Desa Curug Wetan
      Ø  Sebelah Selatan, berbtasan dengan         : Desa Palasari dan Desa Mekar Jaya
       Ø  Sebelah Barat, berbatasan dengan          : Desa Serdang Kulon
       Ø  Sebelah Timur, berbatasan Dengan         : Desa Rancagong


Tidak ada komentar:

Posting Komentar